Scroll untuk baca artikel
Sumsel

Banjir di Palembang Menjadi Perhatian Serius Gubernur Sumsel Herman Deru

447
×

Banjir di Palembang Menjadi Perhatian Serius Gubernur Sumsel Herman Deru

Sebarkan artikel ini

Palembang, – Persoalan banjir yang kerap terjadi di Kota Palembang saat musim hujan tiba, mendapat perhatian serius dari Gubernur Sumsel H. Herman Deru.

Oleh karena itu selain menggelontorkan anggaran bantuan gubernur (bangub) untuk pembangunan jalan di beberapa ruas jalan Kota Palembang.

Ia juga menggunakan bangub tersebut untuk membantu pembangunan kolam retensi di Simpang Bandara SMB II.

Untuk memastikan progres pembangunan kolam retensi itu, usai menghadiri acara Musrenbang RKPD Provinsi Sumsel Tahun 2023 di hotel Santika Premier Bandara, Rabu (13/4) siang Herman Deru meninjau langsung lokasi pembangunan kolam retensi di Kelurahan di kawasan Kebun Bunga tersebut.

Bersama Sekda Kota Palembang, Ratu Dewa, Gubernur Sumsel H. Herman Deru turun langsung ke areal kolam retensi didampingi sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemprov Sumsel seperti Kepala Dinas PSDA Provinsi Sumsel, Ir. Herwan dan beberapa pejabat lainnya.

Dengan pembangunan ini Gubernur Herman Deru meyakini akan dapat mengatasi dampak banjir yang kerap terjadi di tiga kelurahan sekitar yakni Kelurahan Sukarami, Kelurahan Kebun Bunga dan Kelurahan Sukajaya.

Lebih jauh dikatakan Herman Deru berdasarkan hasil fisibility study lokasi ini merupakan tempat yang paling layak dibangun kolam retensi.

-

Baca artikel kami di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan